Prodi SIA Kampus Kota Tegal Menyelenggarakan Persamaan Persepsi Matakuliah Aplikasi Komputer Akuntansi II (ABSS)


 TEGAL – Program Studi Sistem Informasi Akuntansi (SIA) Kampus Kota Tegal Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) telah mengadakan persamaan persepsi matakuliah Sistem Informasi Akuntansi (SIA). Diselenggarakan melalui Zoom Cloud Meeting yakni pada tanggal 3 September 2020 pukul 13.00 s/d 15.00. Narasumber kegiatan tersebut Ibu Sifa Fauziah, M.Kom sebagai penanggugjawab mata kuliah Aplikasi Komputer Akuntansi II (ABSS) Fakultas Teknik dan Informatika Universitas Bina Sarana Informatika dan dipandu oleh moderator Ibu Wati Erawati, M.Kom.

Dalam sambutannya Ketua Program Studi Sistem Informasi Akuntansi Kampus Utama Bapak Adi Supriayatna, M. Kom mengingatkan kepada para peserta akan pentingnya persamaan persepsi mata kuliah menjelang proses kegiatan belajar mengajar menjadi satu visi sebagai bentuk support dan respon positif dalam pengembangan kinerja dosen untuk meningkatkan kualitas dosen dan lulusan mahasiswa Universitas Bina Sarana Informatika.

Pemaparan materi dibawakan oleh Ibu Sifa Fauziah,M.Kom yakni memberikan upgrading keilmuan dan kesiapan dan persiapan dosen mata kuliah SIA untuk dapat melakukan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) sesuai dengan kurikulum dan kontrak kuliah, sehingga target pencapaian dari KBM menjadi jauh lebih maksimal dengan tolak ukur kelulusan dari ujian mata kuliah tersebut pada Program Studi SIA Fakultas Teknik dan Informatika Universitas Bina Sarana Informatika.

Mengingat pentingnya kegiatan ini, maka Prodi SIA  akan melaksanakan kegiatan ini secara rutin di setiap menjelang perkuliahan sebagai bentuk pembekalan upaya  maksimal membantu para dosen pengampu mata kuliah Sistem Informasi Akuntansi dalam menyiapkan diri mengajarkan kepada mahasiswa program studi Sistem Informasi Akuntansi sehingga capaian pembelajaran yang sudah ditargetkan oleh prodi SIA  akan tercapai secara maksimal.
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama