Aksi Pakai Masker Relawan Mandiri mahasiswa Universitas Bina Sarana Informatika

         


            Minggu (04,Oktober), Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Bina Sarana Informatika Kampus Kota Tegal telah mengikuti kegiatan Aksi Pakai Masker Relawan Mandiri.yang diikuti oleh Perwakilan BEM yaitu Khaditsa Ade, Bayu Wicaksono, Khikmatul Umroh, Reiza Nursyanti, Nindita Hilda AN.

Kegiatan tersebut bekerjasasama dengan Pemerintah Kota Tegal Kecamatan Tegal Barat. Kegiatan ini berlangsung selama 2 jam, di mulai pada jam 07.00 – 09.00 WIB. Peserta di bagi dibeberapa tempat ., untuk yang berlokasi di Pasar tumpah Balaikota lama yaitu Ketua PKK dan kader PKK kel Tegal Barat, Srikandi PP, IPNU, IPPNU, dan UBSI kampus Tegal.

Dari kegiatan tersebut kami mengamati masih banyak orang yang kurang peduli akan pentingnya memakai masker. Banyak yang membawa tetapi tidak digunakan .seperti para pedagang ,tukang becak, orang tua yang tidak memakaikan masker kepada anaknya .

Dengan adanya kami selaku aksi pakai masker ini menghimbau kepada mereka untuk memakai masker dimanapun dan kapanpun

Demikian press release AKSI PAKAI MASKER RELAWAN MANDIRI MAHASISWA UNIVERSITAS BINA SARANA INFORMATIKA.Dengan diadakannya  Kegiatan ini Kami selaku Pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa mengucapkan terima kasih sebesar besarnya kepada semua pihak yang sudah terlibat dan terutama pihak yang membantu menyukseskan acara ini.






Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama